KAKANWIL DITJENIM JAWA TIMUR BERSAMA PLT. KAKANIM PONOROGO TINJAU LANGSUNG LAYANAN PASPOR DI MPP PACITAN

PACITAN – Plt. Kepala Kantor Imigrasi Ponorogo, Anggoro Widy Utomo bersama Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigirasi Jawa Timur, Novianto Sulastono melakukan peninjauan layanan di Mal Pelayanan Publik (MPP) Pacitan pada Rabu (17/09/2025).

Kunjungan ini bertujuan memastikan kualitas layanan publik, khususnya layanan keimigrasian dapat berjalan optimal dan mudah diakses masyarakat. Dengan hadirnya layanan imigrasi di MPP Pacitan, diharapkan masyarakat Pacitan semakin mudah dalam mengurus dokumen perjalanan tanpa harus menempuh jarak yang jauh.

Melalui sinergi dan kolaborasi lintas instansi, Imigrasi Ponorogo berkomitmen menghadirkan pelayanan yang profesional, cepat, dan transparan bagi masyarakat.

IPON PROMAX PLUS
Imigrasi Ponorogo Profesional Melayani Maksimal – Peduli, Luwes, Unggulan, Sinergi